Kampung Mandar Fish Market Festival
Kampung Mandar Fish Market Festival, Tempat Berburu Ikan di Banyuwangi
Ketika berlibur di Banyuwangi, Jawa Timur, kurang lengkap rasanya jika tak menikmati kuliner khasnya. Banyuwangi mengenalkan destinasi wisata kuliner terbarunya yakni Fish Market Festival di kawasan Kampung Mandar, Kecamatan Banyuwangi.
Fish Market Festival merupakan pasar ikan segar yang dekat dengan destinasi wisata Pantai Boom dan pemukiman nelayan.
Ikan bisa langsung dimasak di rumah warga
Ikan-ikan segar yang dipilih pengunjung bisa langsung dimasak dengan cara dibakar, dikukus, atau digoreng di rumah-rumah warga di sekeliling Fish Market Festival.
Adapun ikan yang bisa dipilih yakni kerapu, baronang, cakalang, kakap, dan lainnya yang merupakan hasil tangkapan nelayan.
Harganya pun bervariasi mulai dari Rp 35.000 hingga Rp 75.000 ribu per kilogram.
Jika tak ingin dimasak di tempat, pengunjung juga bisa membeli ikan segar untuk dibawa pulang.
Ada sekitar 24 pedagang yang berjualan di Fish Market Kampung Mandar. Kemudian warga sekitar dilibatkan sebagai tukang masak atau bakar.
Berharap dibuka 24 jam
Ke depannya, ia berharap wisata ini bisa lebih ramai dan buka 24 jam.
Nantinya, wisata tersebut akan dikembangkan agar warga sekitar menjual oleh-oleh khas, mulai dari petis, ikan asap, ikan asin, hingga batik.
Jadi selama menunggu ikan matang, pengunjung bisa berjalan-jalan di gang-gang kampung untuk berburu oleh-oleh.
Tempat strategis untuk destinasi wisata kuliner
Tempat ini sangat strategis menjadi destinasi wisata kuliner. Sebab masih dekat dengan perkotaan dan pelabuhan Marina Boom.
Kampung Mandar saat ini telah menjadi pusat kuliner olahan laut dan telah ramai pengunjung dan pecinta kuliner maupun wisatawan.
Sebab, selain harganya yang murah, ikan yang diolah juga harus benar-benar segar.
Ada sekitar 20 lebih warung olahan ikan yang rata-rata menghabiskan minimal 10 kilogram ikan hingga 20 kilogram di akhir pekan.